Bila anda merupakan pemerhati mesin-mesin perkakas, terutama yang beredar di luar negeri. Kemungkinan besar tahu mengenai keberadaan mesin multi cutter oskilasi. Bagi yang belum pernah dengar mengenai mesin ini, saat ini Perkakasku.com akan mereview mengenai mesin ber-genre baru di dunia perkakas mesin ini. Perkakasku.com meluncurkan produk Bosch GOP250CE ( http://perkakas.me/ps037 ) sekitar akhir September 2012 yang lalu, kami merupakan toko pertama yang diberi kesempatan untuk menjual di Indonesia. Sambutan terhadap produk ini melalui Perkakasku.com sungguh luar biasa, terbukti stock awal kami langsung ludes hanya dalam waktu sebulan lebih. Bosch GOP250CE saat ini telah stock kembali sejak 2 hari yang lalu. Di tahun 2013 ke depan, produk sejenis dari Makita dan AEG yang akan ikut menyusul untuk meramaikan pasar perkakas mesin oskilasi di Indonesia. (Update 19/01/2013: Makita TM3000C saat ini telah hadir) (Update 21/02/2013: AEG Omni300 saat ini telah hadir)

Mesin multi cutter oskilasi, atau istilah bahasa inggris resminya Multi Oscillating Tool, merupakan mesin berukuran mirip dengan mesin gerinda tangan 4″, tapi bila mesin gerinda membuat gerakan putaran, mesin ini membuat gerakan berupa getaran / oscillating / oskilasi. Getaran yg sangat cepat dengan rentang tidak lebih dari 3 – 4 derajat, membuat mesin ini dapat digunakan untuk berbagai pekerjaan memotong, meng-amplas, scrapping / kape, untuk hampir berbagai jenis material, tergantung dari jenis mata yang digunakan. Mesin ini sangat membantu pekerjaan finishing, interior, dan perbaikan baik untuk di workshop ataupun di rumah tangga.


Bosch GOP250CEMakita TM3000CAEG Omni300

Awalnya mesin ini diciptakan oleh produsen perkakas asal negeri Belanda, Fein ( C.& E. FEIN GmbH ), pada tahun 1967. Produk Fein MultiMaster merupakan produk yang cukup terkenal di dunia dengan harga yang cukup tinggi. Lalu sekitar tahun 2008, hak paten yg dipegang oleh Fein habis, oleh karena itu produsen perkakas lainnya dapat mengembangkan mesin yang berasal dari getaran oskilasi ini. Sejak tahun 2010 di luar Indonesia, produk multi oskilasi mulai bermunculan dari berbagai merk seperti Bosch, Rigid, Dremel, Makita, Milwaukee, Porter&Cable, DeWalt. Dengan banyaknya produsen mesin ini, maka yang sedikit dikhawatirkan adalah apakah assesori dari berbagai merk ini bisa digunakan satu sama lain. Untuk itu Bosch, yang didukung merk-merk lain menciptakan OIS (Oscillating Interface System) yang menjadi standarisasi assesori Multi Oscillating Tool ini.

Produk mesin ini akan sangat berkembang dan akan menjadi salah satu kebutuhan perkakas baik untuk professional maupun hobby. Bisa mengerjakan berbagai pekerjaan serius maupun yang hanya iseng-iseng, tetapi tentunya tetap ada batasnya. Jangan sampai anda memotong papan kayu tebal dengan mesin ini, atau memotong besi siku atau plat besi, itu sudah menjadi pekerjaan untuk mesin gergaji circular/jigsaw atau mesin gerinda tangan. Tetapi coba anda gunakan untuk membuat lubang di kotak kayu tipis, memotong paku yang nongol di pekerjaan kayu anda, memotong kulit imitasi, membongkar keramik dengan memotong nut, memotong pipa pvc / besi, dan berbagai pekerjaan yg mungkin malah tidak nyaman untuk dikerjakan oleh mesin gergaji circular/jigsaw. Dengan fitur multi guna dan daya listrik yang cukup kecil, hanya sekitar 250 – 300 watt, atau dengan baterai (akan segera masuk bulan depan), kami jamin mesin ini bisa menggoda siapa saja untuk memilikinya.. So, tunggu apa lagi.. pastikan 1 sudah jadi milik anda, kunjungi http://perkakas.me/ps037 untuk mendapatkan Mesin Multi Cutter Oskilasi Bosch GOP250CE, http://perkakas.me/ps114 untuk mendapatkan Mesin Multi Cutter Oskilasi Makita TM3000C, dan merk lain segera menyusul..

Tambahan:
Berikut ini video produk Bosch Multi Cutter Oskilasi GOP250CE

dan Makita TM3000C (update 19/01/2013)

dan AEG Omni300 (update 18/02/2013)- Pada video adalah tipe yg cordless (baterai) sedangkan yg disediakan Perkakasku.com adalah tipe yg dengan kabel

16 COMMENTS

  1. Untuk ke banyuwangi estimasi 2 hari, tanggal 21 tanggal pemesanan bapak adalah hari jumat, tanggal 22 tiki setengah hari kerja, tanggal 23 hari libur, dan tanggal 24 termasuk hari cuti bersama, tanggal 25 hari libur kembali, jadi ada seharusnya tanggal 26 besok diperkirakan baru bisa sampai ke alamat bapak. Detailnya kami akan coba follow up lagi besok ke tiki. Terima kasih banyak pak, dan mohon maaf atas ketidaknyamannya

  2. paket telah sya terima, ada spart part AVZ 70 RT, ACZ85RT, ATZ52SC,AIZ28SC,AOI85EB,AIZ10EC mata alat GOP250CE ini

  3. saya sudah beli alat, ini, dah bermanfaat sekali buat, trus saya mau tanya acesorisnya ada di jual terpisah tidak….trims

  4. yang pake batre berapa harganya?bisa dikirim ke jakarta selatan?
    waktu kirimnya berapa hari?
    Thanks

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.